Petugas Lapas Karanganyar Ikuti Apel Bersama, Komitmen Tingkatkan Integritas dan Kinerja

    Petugas Lapas Karanganyar Ikuti Apel Bersama, Komitmen Tingkatkan Integritas dan Kinerja
    dok. Humas Lapas Karanganyar

    NUSAKAMBANGAN_INFO, PAS – Jajaran Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar Nusakambangan ikuti Penguatan Integritas kepada Petugas Unit Pelaksana Teknis Se-Nusakambangan dan Cilacap melalui Apel Bersama yang dilaksanakan di Lapangan Apel Lapas Kelas I Batu Nusakambangan, Senin (16/12).

    Selain sebagai penguatan integritas bagi seluruh petugas di Unit Pelaksana Teknis Se-Nusakambangan dan Cilacap, apel bersama ini menjadi momentum penting untuk menegaskan kembali komitmen seluruh petugas dalam menjalankan tugas dan fungsinya.  

    Mardi Santoso Kepala Lapas Kelas I Batu sekaligus Koordinator Wilayah Nusakambangan dan Cilacap, selaku Pembina Apel menyampaikan kembali terkait pesan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan tentang pentingnya menjaga integritas, dan profesionalisme dalam setiap pelaksanaan tugas.

    "Integritas adalah kunci keberhasilan dalam menjalankan tugas sebagai Petugas Pemasyarakatan. Kita harus selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran, disiplin, dan tanggung jawab. Tolong hindari hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri dan organisasi, hindari segala praktek pungli ataupun segala bentuk KKN” ungkap Mardi Santoso.

    Lebih Lanjut Mardi Santoso menyampaikan kepada seluruh petugas di Nusakambangan dan Cilacap untuk memiliki rasa saling memiliki, mengingatkan, dan menjaga kawasan pulau Nusakambangan. Beliau juga mengingatkan agar seluruh petugas senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pemasyarakatan.

    “Mari bersama – sama wujudkan Zero Halinar di seluruh Lapas yang ada di Nusakambangan dan Cilacap. Sayangi keluarga dengan bekerja sesuai tupoksi dan menjunjung tinggi nilai integritas, saling ingatkan, tegur dan jaga marwah Pemasyarakatan khususnya di Nusakambangan ini.”, pungkas Kakorwil.

    Dengan semangat baru dan komitmen yang kuat, diharapkan apel ini dapat menjadi awal dari serangkaian upaya yang lebih baik dalam menjaga integritas dan kebersamaan di antara petugas UPT di Nusakambangan dan Cilacap sekaligus dapat meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan di lingkungan pemasyarakatan.

    kemenkumhamri kemenimipas pemasyarakatan ditjenpas kemenkumhamjateng lapaskaranganyar pastiwbk kemenkumhamri kemenimipas pemasyarakatan ditjenpas kemenkumhamjateng lapaskaranganyar pastiwbk
    Rizal Afif Kurniawan.

    Rizal Afif Kurniawan.

    Artikel Sebelumnya

    Tanamkan Integritas Petugas Kementerian...

    Artikel Berikutnya

    Tunjukkan Komitmen Integritas dan Profesionalisme,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pastikan Lancar, Polda Jateng Terapkan Pembatasan Kendaraan Barang Mulai Jumat
    Rustika Herlambang Apresiasi Polri Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Bukti Komitmen Transparansi
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Bangun Harmoni dan Strategi, Lapas Besi Ikuti Webinar Refleksi Akhir Tahun 2024 & Resolusi 2025
    Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar Nusakambangan Raih Penghargaan Kategori Zona Integritas WBK pada Acara Refleksi Akhir Tahun 2024
    Inisiatif Seksi Kegiatan Kerja Lapas Karanganyar dan PPNPN: Pembersihan Glonteng Penampungan Air demi Peningkatan Kualitas Air
    Bangun Harmoni dan Strategi, Lapas Besi Ikuti Webinar Refleksi Akhir Tahun 2024 & Resolusi 2025
    Tunjukkan Komitmen Integritas dan Profesionalisme, Lapas Karanganyar Ikuti Apel Bersama Petugas Unit Pelaksana Teknis Se-Nusakambangan dan Cilacap
    Puluhan Warga Binaan Lapas Besi Jalani Litmas Bersama PK Bapas Nusakambangan 
    Delapan Narapidana Terorisme Lapas Karanganyar Resmi Bersumpah Setia kepada NKRI dan Pulang ke Pangkuan Ibu Pertiwi
    Peningkatan Keterampilan Komunikasi ASN Sebagai Langkah Penting dalam Mewujudkan Kinerja yang Berkualitas dan Profesional
    Regu Pengamanan Lapas Besi Siap Siaga 24 Jam
    Program Ketahanan Pangan di Lapas dan Rutan Jawa Tengah Diharapkan Meningkatkan Kesejahteraan Narapidana dan Mendukung Proses Rehabilitasi
    Lapas Cilacap Asah Bakat WBP Lewat Pembinaan Musik Keroncong dan Akustik
    Komitmen Kemenkumham Jateng dalam Pembangunan Zona Integritas Kembali Diganjar Penghargaan
    Tingkatkan Keamanan Extra, Lapas Besi Laksanakan Pemangkasan Rumput Ilalang 
    Kalapas Pasir Putih Bersama Ka.Upt Serta Pejabat dan Petugas Se Nusakambangan Ikuti Upacara Peringatan HARLAH Pancasila 2024
    Narayani , Pasukan Khusus Lapas Karanganyar
    Peringati Hari Bumi, Kalapas Pasir Putih Ajak Petugas dan PPNPN Rawat dan Jaga Kebersihan Lingkungan

    Ikuti Kami